Selamat datang di tanpasayap.blogspot.com tempat dimana Gw menorehkan apa yang pernah gw pikirin & Hayalin,. Entah itu fiktif, ataupun kisah nyata,. selamat membaca ya Semoga Bisa Memberikan Inspirasi Bagi Kita Semua,.KOMENTAR ANDA AKAN SANGAT MEMBANTU,...

Senin, 10 November 2008

LIFE IS,....

By. snazzi*

Banyak orang bilang, hidup memang selalu penuh dengan rintangan yang harus kita hadapi, tapi apa yang mereka tau tentang kehidupan itu sendiri?
Mereka hanya bisa meramalkan dan menghayalkan tentang kehidupan itu sendiri. Banyak sekali sebenarnya yang belum kita tau tentang kehidupan ini. Hanya satu yang harus kita tau bahwa kita hidup di alam ini hanya untuk meneruskan langkah kita yang pernah terputus sebelumnya dan jalan yang kita tempuh saat ini merupakan jalan yang lebih penuh dengan rintangan dan cobaan yang harus kita selesaikan dengan baik.


Cinta dan kehidupan memang tidak pernah dapat terpisahkan karena, “cinta tanpa kehidupan adalah mati, dan kehidupan tanpa cinta adalah mati”. Jadi cinta dan kehidupan adalah sesuatu yang tidak akan pernah dapat terpisahkan.


Dalam menjalani hidup semua orang pasti mengalami masa-masa yang mungkin tidak akan pernah dia lupakan seumur hidupnya.
Masa-masa dimana setiap orang tidak pernah bisa menyadari antara impian dan kenyataan, diantara khayalan dan realita, dan diantara angan-angan dan realita.

Tapi dalam hal yang lain setiap manusia juga pasti pernah mengalami suatu titik jenuh yang mungkin bisa membuat kita kesal dan marah, dalam masa-masa seperti itulah dibutuhkan “kesabaran dan kedewasaan kita untuk menghadapi masa-masa tersebut”.
Namun tak semua orang bisa menghadapi dan melewati masa-masa tersebut.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

cinta, dalam berbagai aspek, konon adaqlah energi pertama yang menggerakkan dunia. jadi, teruslah hidup dan mencinta!!